Puncak, Februari 2024
Bogor – Salah satu satwa yang sangat digemari oleh anak anak saat berkunjung ke Royal Safari Garden yaitu satwa Kuda Poni? Yuk kita simak penjelasannya.
Kuda poni merupakan jenis kuda kecil, memiliki ciri-ciri fisik yang berbeda dengan kuda biasa, seperti ukuran yang lebih kecil, tinggi badan yang lebih rendah, dan bentuk tubuh yang lebih kecil secara proporsional. Kuda poni atau kuda versi kecil dari kuda domestik yang telah dibiakkan secara khusus untuk ukuran mereka yang lebih kecil. Mereka biasanya memiliki tinggi badan di bawah 14,2 tangan (sekitar 147 sentimeter) saat dewasa.
Kuda Poni atau dalam bahasa Latin Equus ferus caballus atau Kuda Padi adalah kuda yang memiliki ukuran kecil. Kuda poni sering menunjukkan surai yang lebih tebal, ekor dan badan yang lebih lebat, serta kaki yang lebih pendek secara proporsional, badan yang lebih lebar, leher yang lebih tebal, dan kepala yang lebih pendek dengan dahi yang lebih lebar. Tidak seperti anak kuda, kuda poni tetap kecil saat dewasa.
Alda, Tika, Nataru, Kalista, dan Dona adalah kuda poni yang bisa kamu kunjungi di area Herbivore Feeding Royal Safari Garden. Kamu bisa berinteraksi dengan cara memberi makan mereka. Untuk bisa berinterkasi langsung dengan satwa – satwa yang ada di Royal Safari Garden terutama untuk Animal Feeding kamu bisa membeli tiketnya start from Rp. 30.000,- saja kamu sudah bisa bertemu dan berinteraksi dengan satwa unik dan menarik di Royal Safari Garden.
Gimana seru bukan?, jadi tunggu apalagi ajak keluarga, orang terdekat mu ke Royal Safari Garden
Liburan ke puncak?, ya di Royal Safari Garden.
More Info:
Call: 02518253000
WA: 082168253000
IG: @royalsafari_garden
Booking Via Website:
www.royalsafarigarden.com