Book Now

Book
Your Stay

Check In
Check Out
No. of Rooms
Adult(s)
Children
Promo Code

Family Treasure Hunt di Royal Safari Garden Spesial Hari Kemerdekaan

 

Puncak, Agustus 2024

Bogor – Dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-79, Royal Safari Garden mengadakan acara spesial yang penuh keceriaan dan kebersamaan, yaitu Family Treasure Hunt. Acara ini akan berlangsung pada tanggal 18 Agustus 2024, mulai dari pukul 10.00WIB sampai dengan selesai di area Royal Safari Garden. Kegiatan ini dirancang khusus untuk memberikan pengalaman rekreasi yang tak hanya menyenangkan, tetapi juga penuh makna, dengan mengajak anggota keluarga berpartisipasi dalam petualangan seru yang penuh tantangan dan edukasi.

 

Kegiatan Family Treasure Hunt di Royal Safari Garden bukan hanya tentang bersenang-senang, tetapi juga kesempatan untuk mempererat hubungan antar anggota keluarga. Kegiatan ini mengajarkan nilai-nilai kerjasama, kecerdasan dan ketangguhan melalui tantangan-tantangan yang harus diselesaikan bersama. Selain itu, tema Hari Kemerdekaan yang diusung dalam setiap petualangan membuat peserta dapat belajar tentang sejarah dan budaya Indonesia dengan cara yang interaktif dan menarik.

 

Syarat dan ketentuanya sebagai berikut:

  1. Peserta Acara ini terbuka untuk keluarga (tamu yang menginap Royal Safari Garden) dengan minimal 3 anggota dan maksimal 4 anggota per tim dengan kouta 25 tim.
  2. Usia Anak-anak di atas 7 tahun dan didampingi oleh orang tua.
  3. Peserta mendaftar sebelumnya dengan mengisi formulir pendaftaran yang tersedia di Reception/GRO Royal Safari Garden pada tanggal 17 Agustus 2024.

Aturan Permainan sebagai berikut

  1. Waktu permainan akan berlangsung sekitar 2 jam.
  2. Terdapat beberapa checkpoint yang harus dikunjungi oleh tim untuk mendapatkan petunjuk selanjutnya. Setiap checkpoint akan memberikan tantangan atau tugas yang harus diselesaikan.
  3. Tugas di setiap checkpoint bisa berupa games/aktivitas fisik ringan, edukasi seputar sayuran hyroponic dan tantangan edukatif lainnya yang terkait dengan satwa.
  4. Setiap tugas yang diselesaikan dengan benar akan diberikan poin. Tim dengan poin tertinggi pada akhir permainan akan menjadi pemenang.
  5. Setiap tim harus menyelesaikan semua tugas dan mencapai garis akhir dalam waktu yang ditentukan.

Jangan lewatkan kesempatan untuk merayakan Hari Kemerdekaan dengan penuh keceriaan dan keseruan di Royal Safari Garden. Ajak keluarga Anda untuk bergabung dalam Family Treasure Hunt dan nikmati momen kebersamaan yang penuh kegembiraan dan edukasi. Ini adalah cara yang sempurna untuk menghormati perjuangan bangsa sambil menciptakan kenangan indah bersama orang-orang tercinta.

 

 

 

 

 

Tentang Royal Safari Garden

Royal Safari Garden merupakan hotel thematic resort yang memiliki luas 14 Ha dikelilingi pepohonan yang rindang, udara segar dengan pemandangan bukit dan pegunungan yang indah. Menyediakan berbagai pilihan room hotel dan bungalow yang semuanya dirancang dengan tema safari yang menarik berjumlah 317 room. Tersedia 19 meeting room, 30 wahana rekreasi yang seru, 7 Restaurant untk kuliner menikmati beragam hidangan Indonesia & Internasional. Selain itu terdapat Mini Zoo/Animal Encounter, beragam satwa endemik hingga mancanegara dengan jumlah 90 spesies dan lebih dari 480 satwa yang terbagi di beberapa area exhibit seperti Africa Adventure, Herbivore Feeding, Bird Park & Reptil Island. Sebagai destinasi hotel terbaik, terlengkap dan ramah anak di Puncak Bogor, RSG mengusung konsep Edutainment berwisata/liburan yang mendidik dengan mengenal dan berinteraksi bersama satwa.

Sejarah Royal Safari Garden Pertama kali didirikan pada tahun 1979, awalnya hotel ini bernama Sari Asih, dengan luas sekitar 1,5 hektar. Seiring berjalannya waktu, Royal Safari Garden berkembang pesat dan menjadi hotel/resort favorit keluarga di kawasan Puncak, Bogor. Sebagai salah satu unit dari Taman Safari Indonesia (TSI) Group, Royal Safari Garden tetap bertemakan alam liar dan satwa. Royal Safari Garden akan terus berkembang dan berinovasi menambah fasilitas maupun pengalaman baru demi kepuasan pelanggan.

Experience The Leading Thematic Resort in Indonesia.

Untk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi situs resmi www.royalsafarigarden.com

☎: 0251 825 3000
WA: 08216-825-3000/ 0813-1035-4497
IG&Tiktok: @royalsafari_garden